Kegiatan FGD (Focus Group Discussion) MPI FITK UIN SU

Rizki Akmalia
FGD Penelitian FITK UIN SU Tentang Alumni

Dalam acara ini, ketua Program Studi Magister MPI, Dr. Fatkhurrohman, M.Pd, menjelaskan pentingnya peran alumni dalam menciptakan peluang kerja. "Bagaimana urgensi alumni dalam mengembangkan lapangan pekerjaan bagi para alumni?" tanyanya.

Saat ini, jumlah alumni Program Studi Magister MPI mencapai sekitar 300 orang, yang telah berperan dalam posisi-posisi strategis di berbagai sektor pekerjaan. Bahkan, beberapa alumni kini duduk di kursi anggota dewan dan berkontribusi dalam bidang politik, seperti yang disampaikan Ketua Alumni, Dr. Rizki Akmalia, M.Pd.

FGD Penelitian FITK UIN SU

Lebih lanjut, Sekretaris Jurusan MPI, Dr. Toni Nasution, M.Pd, menanyakan tentang pengumpulan data alumni. Ia bertanya, "Hal apa yang dilakukan ketua Alumni untuk melihat persentase alumni yang bekerja pada instansi yang tersebar di Sumatera?"

Menurut Dr. Rizki Akmalia, M.Pd, "Sejak tahun 2020, Saya senantiasa mengumpulkan data alumni secara berkala pada setiap semester dengan menggunakan Google Formulir. Data ini terus diperbarui untuk memastikan informasi yang akurat mengenai distribusi alumni."

Komentar